Warga Terbantu Sunatan Massal Gratis Yang Digelar Pemkab Balangan

GELAR SUNATAN MASSAL: Plt Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Balangan, Ahmad Sauki menargetkan 400 anak di Kabupaten Balangan mengikuti kegiatan sunatan massal yang digelar Pemkab Balangan - Foto Dok


BORNEOTREND.COM – Kegiatan sunatan massal yang digelar Pemerintah Kabupaten Balangan mendapat respons positif dari warga. Mereka mengaku sangat terbantu dalam menyunat anak mereka.

Seperti yang disampaikan Zubaidah, salah seorang orang tua yang membawa anaknya untuk ikut sunatan massal. Ibu rumah tangga ini mengaku bersyukur dan berterima kasih atas terlaksananya sunatan massal yang digelar untuk meramaikan peringatan Hari Jadi Kabupaten Balangan ke-19 tersebut.

“Kami sangat berterima kasih karena terbantu dengan adanya sunatan ini,” ujarnya.

Diakuinya, sunatan massal yang digelar ini memang sangat membantu. Meski dirinya sendiri ada niat untuk menyunatkan anaknya secara pribadi. “Bukan kita tidak mampu, tapi kita lebih terbantu,” ungkapnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Balangan, Ahmad Sauki menyebutkan, pihaknya menargetkan 400 kuota anak-anak di 8 kecamatan untuk mengikuti sunatan massal.

"Dari delapan kecamatan semuanya masing-masing mendapatkan jatah 50 kuota," sebut Ahmad Sauki saat dikonfirmasi, Senin (28/03/2022).

Sauki melanjutkan, dalam kegiatan ini dua kecamatan digabung menjadi satu titik, seperti contohnya Awayan dengan Tebing Tinggi, Juai dengan Halong, Batumandi dengan Lampihong, Paringin dengan Paringin Selatan, yang pelaksanaannya dilakukan di pusat kecamatan yang telah ditentukan. 

Saat ini, katanya, diperkirakan telah lebih dari 150 lebih anak yang disunat dan kemungkinan hari ini akan terus bertambah. Untuk pelaksanaan sunatan massal hari Senin (28/3/2022) dilakukan di Kecamatan Awayan bergabung dengan kecamatan Tebing Tinggi.

"Sekarang sudah 150 lebih, ditambah hari ini yang dilaksanakan di kecamatan Awayan tentunya akan mencapai 200 lebih, hingga telah mencapai 50 persen. Kira-kira target 400 anak akan tercapai," ungkapnya.

Sauki optimis kegiatan sunatan massal kepada 400 orang anak ini selesai sebelum bulan Ramadhan.

Selain sunatan massal, perayaan Hari Jadi Kabupaten Balangan kemungkinan juga akan dirangkaikan dengan berbagai kegiatan seperti lomba, pentas seni dan sebagainya.

Dikarenakan masuk pada bulan Ramadhan maka digelar pula sholat hajat yang juga bakal digabung dengan kegiatan Safari Ramadhan, silaturahmi bersama sekaligus memberikan penghargaan kepada para pejuang Bumi Sanggam dalam rangka peringatan Hari Jadi Kabupaten Balangan.

Penulis: Sri Mulyani

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB

نموذج الاتصال