![]() |
| RAMAI: Stand Up Commedy ikut meramaikan acara Scoopy Coffee Rave yang digelar di Goodwill Coffee, Kota Banjarmasin - Foto Dok Rilis Honda |
BORNEOTREND.COM, KALSEL- Dalam semangat kampanye Sinergi Bagi Negeri dan filosofi One HEART, PT Trio Motor kembali menghadirkan kegiatan seru yang dekat dengan dunia anak muda melalui acara Scoopy Coffee Rave yang digelar di Goodwill Coffee, Kota Banjarmasin.
Kegiatan ini sukses menjadi ajang nongkrong positif yang memadukan gaya hidup kekinian, musik, dan komunitas dalam satu wadah kreatif.
Acara ini menjadi ruang ekspresi bagi para pengguna Honda Scoopy dan pecinta kopi di Kota Banjarmasin untuk berkumpul, berbagi inspirasi, serta menikmati suasana santai khas anak muda. Tidak hanya itu, keseruan semakin terasa dengan penampilan Standupindo Banjarmasin yang menghadirkan derai tawa lewat aksi stand up comedy serta hiburan musik dari DJ Gtor, yang menambah semarak suasana malam di Goodwill Coffee.
Sebagai bentuk apresiasi untuk para peserta, Trio Motor juga memberikan doorprize menarik bagi pengunjung yang telah melakukan registrasi melalui aplikasi BaHunda, aplikasi resmi Honda untuk pelanggan setia di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalselteng). Aplikasi ini memberikan berbagai keuntungan seperti promo, poin reward, dan informasi kegiatan komunitas Honda.
Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen PT Trio Motor dalam memperkuat hubungan dengan generasi muda dan komunitas pengguna sepeda motor Honda. Melalui pendekatan yang lebih santai dan kreatif, Honda ingin menunjukkan bahwa kebersamaan dan semangat positif dapat diwujudkan di berbagai kesempatan, termasuk melalui acara nongkrong dan hiburan.
Dalam kesempatan tersebut, PIC Community PT Trio Motor M. Subhan Fajri, menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan sekaligus mempererat hubungan dengan konsumen.
“Melalui Scoopy Coffee Rave, kami ingin menghadirkan wadah bagi anak muda Banjarmasin untuk mengekspresikan diri, berbagi energi positif, dan merasakan semangat kebersamaan khas Honda. Tidak hanya sekadar hiburan, tapi juga bentuk nyata dari Sinergi Bagi Negeri di mana kami berkolaborasi dan tumbuh bersama masyarakat,” ujar M. Subhan Fajri.
Dengan dukungan dari berbagai komunitas dan pelaku kreatif lokal, Scoopy Coffee Rave menjadi bukti bahwa Honda tidak hanya hadir sebagai merek kendaraan, tetapi juga sebagai sahabat yang selalu mendukung gaya hidup positif anak muda. Sejalan dengan semangat One HEART, PT Trio Motor berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan inspiratif yang mengedepankan kebersamaan, kreativitas, dan semangat berbagi energi positif untuk negeri.
Sumber: Rilis Honda
.jpg)