Fairid : Pemko Palangka Raya Bersiap Hadapi Potensi Banjir Kiriman

 

WAWANCARA: Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin - Foto Nett


BORNEOTREND.COM- Ketinggian debit air di bantaran daerah aliran sungai (DAS) di Kota Palangka Raya, terus dipantau oleh tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya.

Pemantauan ketinggian debit air sungai itu menyusul terjadinya banjir diwilayah Kabupaten Gunung Mas (Gumas), yang menyebabkan ribuan kepala keluarga (KK) disana terdampak.

Menyikapi kondisi tersebut, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan, pihaknya sejauh ini tengah melakukan kesiapsiagaan menghadapi kemungkinan potensi terjadinya bencana banjir.

“Pemko melalui BPBD dan lainnya, pada posisi meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi musibah banjir kiriman,” ungkap Farid, Senin (5/9/2022).


Pihaknya juga terus memonitor dan memantau kondisi di sejumlah wilayah di Kalteng, seperti Gunung Mas dan Kotawaringin Timur yang saat ini sebagian wilayahnya terendam banjir.

Perlu diketahui ungkap dia, banjir yang kerap terjadi di kawasan pemukiman penduduk di bantaran DAS Palangka Raya, lebih diakibatkan banjir kiriman air yang pasang dari wilayah hulu sungai. Ditambah lagi dengan curah hujan yang tinggi, sehingga menimbulkan ketinggian debit air sungai.

“Langkah-langkah kesiapsiagaan sudah kami lakukan. Tim terus memonitoring wilayah yang dekat dengan DAS, sehingga ketika terjadi hal yang tidak diinginkan semuanya sudah siap. Namun kita berharap musibah ini tidak terjadi,” ucapnya.

Selebihnya dirinya mengimbau warga yang berada di daerah aliran sungai (DAS), untuk tetap waspada, menghadapi kemungkinan bencana banjir. Terutama saling berkoordinasi dan menginformasikan kepada pihak terkait, jika ada hal-hal yang bersifat darurat. 

Sumber: mediacenter.palangkaraya.go.id

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB

نموذج الاتصال