Kelas Sharing UMKM Jadi Upaya Awal Penguatan Inovasi Daerah di Balangan

DIALOG: Pelaksanaan Kelas Sharing bersama pelaku UMKM oleh Bapperida dan PT Adaro Indonesia - Foto Dok Istimewa

BORNEOTREND.COM, KALSEL – Upaya mendorong penguatan inovasi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Balangan. Melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida), pemerintah daerah menggandeng PT Adaro Indonesia menggelar Kelas Sharing bertajuk “Menuju Inovasi UMKM Balangan Tahun 2026”. Kegiatan berlangsung di Aula Benteng Tundakan, Kantor Bupati Balangan, Paringin Selatan, Kamis (22/1/2026).

Kegiatan ini menjadi ruang berbagi pengetahuan dan pengalaman bagi pelaku UMKM untuk meningkatkan kapasitas usaha sekaligus memperluas wawasan tentang pentingnya inovasi dalam menghadapi perubahan dunia bisnis.

Ketua Pelaksana kegiatan, Ahmad Fahriza, mengapresiasi dukungan berbagai pihak yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah di Kabupaten Balangan dapat terus tumbuh dan mampu berkontribusi dalam memperkuat perekonomian daerah,” sampainya.

Perwakilan PT Adaro Indonesia, Yuri Budhi Sujalmi, mengatakan kegiatan ini merupakan langkah awal untuk mendorong pelaku UMKM agar lebih berani berinovasi serta terlibat dalam pengembangan inovasi daerah.

“Tujuan kami sederhana, agar usaha milik para pelaku UMKM dapat berkembang lebih maju. Semoga langkah kecil ini dapat membuka peluang yang lebih besar ke depan, baik melalui program Adaro Spectapreneur maupun inovasi daerah lainnya,” ujarnya.

Ia juga menegaskan pentingnya pelaku usaha menampilkan dan memperkenalkan produk unggulan yang dimiliki, sehingga mampu menemukan dan meningkatkan nilai terbaik dari produk yang dihasilkan.

Dalam kegiatan tersebut, peserta memperoleh materi mengenai urgensi inovasi dalam dunia usaha, khususnya bagi UMKM, sebagai strategi menghadapi dinamika dan perubahan bisnis yang semakin cepat.

Penulis: Sri Mulyani 

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال