![]() |
| BERGAYA: Atlet Cabang Olahraga Kickboxing Kabupaten Kotabaru berhasil meraih medali dalam even PORPROV ke XII Kabupaten Tala 2025 - Foto Dok Istimewa |
BORNEOTREND.COM, KALSEL- Atlet Cabang Olahraga Kickboxing Kabupaten Kotabaru berhasil menyumbangkan prestasi di ajang Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) ke XII Kabupaten Tanah Laut (Tala) 2025 dengan meraih 2 Emas, 7 Perak dan 9 Perunggu.
18 Medali yang didapatkan para atlet kickboxing kotabaru ini adalah sebuah pencaipaian yang sangat bagus untuk meningkatlkan posisi klasemen semantara yang mana saat ini kotabaru masih ada di posisi 9 update jum'at (7/11/2025) lalu hingga pukul 20.00 WITA dengan perolehan medali emas 23, perak 31 dan perunggu 58.
Dari hasil rekapitulasi yang diterima dari ketua cabor kickboxing Sadianor, Kotabaru masuk ditiga besar dalam perolehan medali diajang olahraga kickboxing.
Sadianor mengatakan, kepada para atlet perjuangan mendapatkan medali ini adalah suatu perjuagan dan doa seluruh pengurus Koni dan Pemerintah Kotabaru dan masyarakat.
“Sebelum keberangkatan ke Porprov event 4 tahunan ini, seluruh atlet kickboxing mengikuti Traning Center atau pemusatan Latihan yang dilangsungkan kurang lebih selama 3 bulan untuk memahami dan mempersiapkan atlet secara fisik,mental dan taktik," katanya.
Dirinya berpesan kepada para atlet kickboxing agar terus berlatih jangan pernah puas dengan hasil yang sudah ddidapat, karena ini awal dari perjalanan Panjang untuk mengikuti event event atau ajang kejuaraan berikutnya.
“Saya juga sangat termotivasi lagi untuk lebih meningkatkan kemampuan atlet dan mencetak calon calon atlet kickboxing Kotabaru agar mampu bersaing di pertanding berikutnya” timpalnya lagi.
Cabor Kickboxing sendiri saat ini mengirim sebanyak 18 Atlet yang mana dainataranya Ahmad Rizky yang meraih medali emas kategori Point Figthing Kelas 54 Kg Putra. Selain itu ada juga Ahmad Rizky dan Hendra Hermawan juga meraih medali emas kategori Full Contact kelas 60 Kg Putra.
Sumber: Rilis
