Lantik 564 PPPK dan Pejabat Fungsional, Bupati Tanah Laut Tekankan Kolaborasi untuk Pembangunan Inklusif

PELANTIKAN: 564 PPPK dan pejabat fungsional dilantik langsung Bupati Tanah Laut, H Rahmat Trianto – Foto Ist


BORNEOTREND.COM, KALSEL - Bupati Tanah Laut, H Rahmat Trianto melantik 564 PPPK dan pejabat fungsional dalam acara yang digelar pada Senin (14/04/2025) di Gedung Balairung Tuntung Pandang. Pelantikan ini mencakup pengangkatan 550 PPPK dengan formasi Guru, Kesehatan, dan Teknis, serta 14 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang menduduki jabatan fungsional sebagai Guru dan Auditor.

Dalam sambutannya, Bupati H Rahmat Trianto menekankan pentingnya kolaborasi antara seluruh sektor terkait untuk mendorong pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan di Tanah Laut. Menurutnya, proses pembangunan tidak akan berjalan optimal jika dilakukan secara terpisah-pisah.

“Bawalah nama baik daerah dengan memberikan kinerja yang terbaik. Mari kita buktikan bahwa melalui kolaborasi dan dedikasi, Tanah Laut bisa menjadi contoh pembangunan inklusif,” ujarnya dengan penuh harapan.

Bupati Rahmat Trianto juga mengingatkan para ASN yang baru dilantik untuk tidak bersikap jumawa atau menyalahgunakan jabatan yang telah diberikan. Beliau berharap para pejabat yang dilantik dapat memberikan inovasi dan sumbangsih yang konstruktif demi kemajuan Kabupaten Tanah Laut.

“Terkadang orang yang diberikan jabatan mendapatkan suatu nikmat biasanya akan lupa diri, lupa dengan janji dan sumpahnya. Ingatlah bahwa amanah ini adalah tanggung jawab yang harus dijaga dengan baik,” tegas Bupati.

Pelantikan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Tanah Laut, Penjabat Sekretaris Daerah, para Asisten Bupati, Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), serta para Camat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut. Kehadiran pejabat tinggi daerah ini mencerminkan komitmen penuh dalam mendukung penguatan sumber daya manusia yang kompeten untuk kemajuan daerah.

Acara tersebut juga menjadi simbol pentingnya investasi dalam kualitas sumber daya manusia untuk menciptakan pemerintahan yang lebih efisien dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Penulis: Syaiful

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال