Ditunjuk Jadi Ketua Tim Daerah Ganjar-Mahfud di Kota Banjarmasin, Samosir Gercep Bentuk Jaringan Pemenangan

WAWANCARA: Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud Kota Banjarmasin Saut Nathan Samosir - Foto Dok Arief

BORNEOTREND.COM- Saut Nathan Samosir bersama sejumlah perwakilan dari Partai Politik (Parpol) pengusung resmi ditunjuk sebagai Tim Pemenangan Daerah Kota Banjarmasin untuk pasangan Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Wakil Presiden Mahfud MD.

Samosir yang didaulat sebagai ketua pun langsung gerak cepat dengan menggelar rapat konsolidasi untuk membentuk tim pemenangan di Kota Banjarmasin dan melakukan koordinasi dengan tim pemenangan daerah di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

"Ada sekitar 77 orang yang kita masukkan untuk tim pemenangan Ganjar - Mahfud di Kota Banjarmasin. 77 orang ini kita masukkan dalam 11 direktorat," tegasnya, Minggu (5/11/2023).


Setelah tim terbentuk politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu pun masih menunggu SK dari pusat.

"Setelah SK keluar kita akan langsung bergerak untuk mempromosikan Ganjar - Mahfud sebagai pasangan Capres dan Cawapres hingga keseluruh pelosok yang ada di Kota Banjarmasin," tambahnya.

Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarmasin ini pun mengaku sangat mudah pihaknya melakukan sosialisasi ke masyarakat tentang pasangan Ganjar - Mahfud sebagai pasangan Capres dan Cawapres.

Hal itu mengingat keduanya memiliki banyak kelebihan dan track record yang baik di masyarakat.

"Kita bahkan optimis pasangan ini bisa menang banyak di Kota Banjarmasin," tukasnya.

Penulis: Arief Rahman

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB

نموذج الاتصال