Raih Juara Nasional, Syamsir Apresiasi MAN IC Tala

MENANG: Bupati Tala H Syamsir Rahman saat menghadiri pemberian penghargaan kepada MAN IC Tala dari BKKBN RI atas raihan Juara II Tingkat Nasional Lomba SSK Paripura Terbaik Tahun 2023 - Foto Dok Prokopim Tala

BORNEOTREND.COM- Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut (Tala) H Syamsir Rahman mengapresiasi Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Tala yang telah berhasil meraih Juara II Tingkat Nasional Lomba Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) Paripura Terbaik Tahun 2023 Tingkat SMA/MA/Sederajat dan Juara I Regional 2 Lomba SSK Paripurna Terbaik Tahun 2023 Tingkat SMA/MA/Sederajat. 

Hal itu disampaikannya setelah menyaksikan Deputi Bidang Pengendalian Penduduk Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Republik Indonesia (RI) Dr Bonivasius Prasetya Ichtiarto, S.Si., M.Eng, yang secara khusus datang untuk menyerahkan piala, piagam apresiasi lomba serta uang pembinaan kepada Kepala Sekolah MAN IC Tala Hilal Nazmi, Jumat (22/9/2023) di Gedung Pusat Pembelajaran Terpadu Ainun Habibie.

“Terimakasih dan saya sangat bangga kepada MAN IC Tala, karena sudah mengintegritaskan pendidikan kependudukan, keluarga berencana dan membangun keluarga kedalam mata pelajaran khusus, terlebih saat ini telah meraih juara dua tingkat nasional, jangan merasa puas, tahun depan bisa meraih juara satu nasional,” ungkap Syamsir.


Ia melanjutkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tala selama sangat menaruh perhatian dan mendukung setiap program BKKBN RI, tak terkecuali terhadap empat program prioritas yaitu percepatan penurunan stunting, percepatan penghapusan kemiskinan extrem, optimalisasi kampung keluarga berkualitas (kampung KB) dan program bangga kencana (pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana). 

Selama ini Pemkab Tala tidak bekerja sendiri. Selain melibatkan stakholder vertikal hingga pemerintah desa, lembaga pendidikan juga turut berpartisipasi seperti MAN IC Tala yang telah mengikuti ajang SSK hingga tingkat nasional serta Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Tala yang hari ini baru saja diresmikan sebagai sekolah SSK tingkat Kabupaten.

“Inilah bagian ikhtiar kami untuk membentuk masyarakat dengan keluarga berkualitas dan menjaga pertumbuhan penduduk yang seimbang di Bumi Tuntung Pandang, tidak hanya dengan kegiatan yang ditujukan pada masyarakat dewasa namun juga pembinaan sejak masih duduk di bangku sekolah,” pungkasnya.

Turut berhadir Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalsel, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tala, Plt Kepala Dinas DP2KBP3A, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tala serta Camat Pelaihari.

Sumber: Prokopim Tala

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB

نموذج الاتصال