Di Momen Hari Kemerdekaan, 17 Warga Pra Sejahtera di Kelurahan Cempaka Banjarbaru Bisa Menikmati Listrik Melalui Program Light Up The Dream

BAHAGIA: 17 Warga Pra Sejahtera di Kelurahan Cempaka Banjarbaru mendapatkan pemasangan listrik gratis dari PLN - Foto Dok H Faidur


BORNEOTREND.COM- Memiliki penerangan yang cukup di rumah tentunya merupakan keinginan semua orang, namun hal tersebut selama ini hanyalah mimpi bagi 17 keluarga yang berada di Kelurahan Cempaka, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Namun melalui program Light Up The Dream yang digagas oleh PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan dan bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78, mimpi ke 17 keluarga di Kelurahan Cempaka untuk mendapatkan akses listrik di rumah mereka bisa diwujudkan.

Light up the dream sendiri merupakan bagian dari Employee Volunteer Program berbentuk pemasangan baru listrik gratis yang bertujuan untuk meningkatkan kontribusi sosial pegawai PLN di masyarakat. 

Sirajudin (45) dan Misrah (43) adalah salah satu pasangan suami istri yang merasakan dampak dari program light up the dream menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak PLN dengan adanya program tersebut. 

Sirajudin mengatakan, selama kurang lebih 16 tahun ini untuk penerangan di rumahnya ikut menyambung kepada rumah tetangga dengan ketentuan membayar 50 ribu rupiah sebulan untuk 2 buah lampu. 

"16 tahun sudah kami bayar 50 ribu rupiah gasan 2 buah lampu, Alhamdulillah setelah dipasangkan dan gratis anak-anak saya nyaman untuk mengerjakan PR dan mengaji pas malam hari," ungkapnya. 


Dirinya pun berterimakasih kepada PLN dan mendoakan agar Perusahaan Plat Merah itu semakin maju dan berkah kedepannya. 


SEDERHANA: Salah satu rumah penerima listrik gratis dari PLN melalui program Light Up The Dream - Foto Dok H Faidur

Sementara itu, General Manager PLN UIP3B Kalimantan Abdul Salam Nganro mengatakan sepanjang tahun 2022 hingga Juli 2023 lalu, program light up the dream telah berhasil melistriki 11.819 keluarga kurang mampu di seluruh Indonesia untuk dapat menikmati listrik 24 jam.

"Khusus di hari spesial ini ada 17 rumah yang kita nyalakan listriknya dari total 78 rumah dengan kapasitas daya 900 VA," bebernya.

Dirinya menambahkan bahwa program light up the dream dilatar belakangi inisiatif mulia pegawai PT PLN (Persero) mewujudkan mimpi masyarakat yang kurang mampu untuk mendapatkan listrik secara gratis.

"Program ini sekaligus menjadi komitmen PLN untuk meningkatkan rasio elektrifikasi di Indonesia. sehingga dapat mendorong kegiatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat," tukasnya.

Penulis: H Faidur

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB

نموذج الاتصال