![]() |
KATA SAMBUTAN: Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor menyampaikan kata sambutan pada puncak peringatan Hari Jadi Kalsel ke-72 – Foto Dok |
BORNEOTREND.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Puncak Peringatan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang ke 72, di Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Senin (15/8/2022).
Dalam kesempatan ini, Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor mengajak warga Kalimantan Selatan untuk bersama bergerak membangun Banua lebih baik lagi ke depannya.
"Kami ucapkan, Selamat Hari Jadi Provinsi Kalsel yang ke-72 semoga daerah atau Banua tetap aman dan damai serta sejahtera," ucapnya.
Paman Birin menginginkan instansi pemerintahan di lingkungan Pemprov Kalsel hendaknya terus menjaga dengan baik sinergitas dan gotong-royong dalam membangun Banua lebih maju.
"Mudah-mudahan dengan peringatan Hari Jadi Provinsi Kalsel ke-72, Banua semakin maju dan tentram serta Covid-19 segera berakhir," harapnya.
Selain itu, Pemprov Kalsel juga terus meningkatkan potensi-potensi daerah dan kualitas SDM-nya demi mencapai target pembangunan di Kalsel nantinya.
"Semoga Allah SWT memberikan petunjuk kepada kita semua dan memudahkan urusan dalam menjalankan tugas pemerintahan dan pembangunan daerah," pungkasnya.
Penulis: Fathur