BORNEOTREND.COM – Kepolisian Resor (Polres) Balangan akan melaksanakan kegiatan Operasi Patuh Intan 2022 selama 14 hari ke depan.
Kegiatan diawali dengan apel gabungan pasukan bertempat di halaman Mapolres Balangan, Kecamatan Paringin Selatan, Senin (13/6/2022).
Apel gabungan juga dihadiri Bupati Balangan H Abdul Hadi.
Untuk pasukan terdiri dari Kepolisian, TNI, Satpol PP, Dishub, BPBD serta Dinas Kesehatan. Operasi ini rencananya akan dilaksanakan selama 14 hari dari tanggal 13-26 Juni 2022.
Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin menyampaikan, operasi ini digelar untuk meningkatkan pelayanan dan budaya tertib berlalu lintas serta mengurangi angka kecelakaan di Kabupaten Balangan.
"Operasi Patuh Intan 2022 di Kabupaten Balangan dilaksanakan selama 14," ujarnya.
Kegiatan Patuh Intan di tahun 2022 katanya lebih kepada preventif, persuasif serta humanis. Dengan mengedepankan kegiatan yang selaras dengan program penanggulangan Covid-19.
Sementara untuk mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan, Operasi Patuh Intan dilaksanakan dengan tindakan represif, tapi tetap mengutamakan kegiatan edukasi protokol kesehatan dan tertib berlalu lintas kepada masyarakat dan kegiatan sosial.
Penulis: Sri Mulyani