![]() |
TKA: Siswa Sekolah Dasar (SD) mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) – Foto detik.com |
BORNEOTREND.COM, JAKARTA - Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi siswa kelas akhir jenjang SD/sederajat dan SMP/sederajat akan segera dilaksanakan pada 2026.
Supaya tak terlewat waktunya, siswa kelas VI dan IX dapat menyimak jadwal lengkap pelaksanaan TKA dan mempersiapkan diri dengan berlatih soal.
Adapun pendaftaran TKA untuk jenjang SD-SMP dibuka mulai 19 Januari hingga 28 Februari 2026 dan dapat diikuti oleh murid yang memenuhi persyaratan, yaitu memiliki NISN valid.
Pelaksanaan TKA ini dimaksudkan untuk mendukung pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) Tahun Ajaran 2026/2027.
Jadwal TKA 2026 SD dan SMP
Berikut jadwal pelaksanaan TKA untuk siswa tingkat akhir jenjang SD dan SMP:
Pendaftaran TKA: 19 Januari-28 Februari 2026
Simulasi TKA SMP: 23 Februari-1 Maret 2026
Simulasi TKA SD: 2-8 Maret 2026
Gladi Bersih TKA SD dan SMP:9-17 Maret 2026
Pelaksanaan TKA SMP: 6-16 April 2026
Pelaksanaan TKA SD: 20-30 April 2026
Pelaksanaan Susulan: 11-17 Mei 2026
Pengolahan Hasil: 18-23 Mei 2026
Pengumuman Hasil: 24 Mei 2026
Link dan cara akses simulasi TKA 2026
Siswa dapat mengakses link simulasi TKA yang disediakan oleh Pusat Asesmen Pendidikan (Pusmendik) dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen).
Berikut link dan cara mengakses simulasi soal TKA 2026:
1. Buka laman https://pusmendik.kemdikbud.go.id/tka/simulasi_tka
2. Tampilan pilihan jenis simulasi TKA akan muncul
3. Pilih jenjang yang sesuai SD/MI/sederajat atau SMP/MTs/sederajat
4. Pilih jenis mata pelajaran wajib (Matematika, Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia)
5. Klik "Mulai Simulasi"
6. Setelah diklik, akan muncul pop-up untuk Login. Nama pengguna dan kata sandi sudah otomatis terisi. Klik tombol login untuk melanjutkan.
7. Pada laman berikutnya, lengkapi data nama peserta, tanggal lahir, kemudian token. Nomor token dapat dilihat di sisi kiri atas halaman.
8. Selanjutnya, siswa akan melihat rangkuman tes, seperti nama, status, waktu, dan alokasi. Jika data sudah sesuai, klik "Mulai" untuk masuk ke simulasi.
9. Pada laman simulasi, siswa sudah bisa mulai mengerjakan soal mata pelajaran. Siswa bisa mengeklik tombol "Ragu-Ragu" jika belum yakin dengan jawabannya, atau mengeklik tombol "Soal Sebelumnya" dan "Soal Berikutnya" untuk mengerjakan soal lain.
Setelah selesai mengerjakan soal, akan muncul pesan konfirmasi. Siswa bisa mengeklik "Selesai Tes" untuk menutup simulasi lalu kembali ke laman awal. Klik "Kembali" jika ingin membaca ulang soal atau memeriksa jawaban.
Demikian jadwal lengkap pelaksanaan TKA untuk siswa SD dan SMP 2026.
Sumber: cnnindonesia.com
