BORNEOTREND.COM, KALSEL - Kepala Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI), E. Aminudin Aziz belum lama tadi mengunjungi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan. Kehadiran pimpinan tertinggi perpustakaan di Indonesia ini menjadi suntikan motivasi bagi jajaran Dispersip Kalsel dalam meningkatkan kualitas literasi di Banua.
Kepala Dispersip Kalsel, Sri Mawarni, mengungkapkan bahwa kunjungan tersebut merupakan sebuah kehormatan sekaligus bentuk nyata perhatian pemerintah pusat terhadap pengembangan literasi di daerah. Ia berharap sinergi antara Perpusnas dan pemerintah daerah dapat terus diperkuat.
“Kunjungan Kepala Perpusnas menjadi motivasi besar bagi kami. Kami berharap adanya dorongan dan bantuan berkelanjutan dari pemerintah pusat untuk penguatan literasi di Kalimantan Selatan,” ujar Sri Mawarni di Banjarmasin, Rabu (21/1/2026).
Selain memberikan arahan, E. Aminudin Aziz juga menggelar dialog interaktif bersama para pustakawan di lingkungan Dispersip Kalsel. Momentum ini dimanfaatkan untuk bertukar gagasan mengenai tantangan literasi di masa depan.
Sri Mawarni pun menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas arahan yang diberikan selama kunjungan tersebut. Ia optimis pesan-pesan motivasi dari Kepala Perpusnas dapat memacu semangat para pustakawan untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.
Sumber: MC Kalsel
